Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Paket Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Kurikulum 2013

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Selamat datang di blog KumpulanSoalTest.  Pada kesempatan ini, kami akan bagikan Soal PTS / UTS Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) untuk Kelas 7 SMP / MTs Semester 2 (Genap) Kurikulum 2013.

Tentang Penilaian Tengah Semester (PTS)


Penilaian Tengah Semester (PTS) adalah kegiatan yang dilakukan oleh guru untuk mengukur pencapaian siswa setelah melaksanakan  kegiatan pembelajaran selama setengah semester atau sekitar 8 minggu Fungsi dari PTS ini adalah sebagai bentuk penilaian kinerja dan belajar siswa selama setengah semester. PTS akan terlaksana pada pekan ke-8 atau ke-9 dalam setiap kali semester.

Materi yang akan diujikan pada Penilaian Tengah Semester mengenai kompetensi dasar. Selain itu, PTS sendiri memiliki beberapa fungsi dan tujuan.

Tujuan dari Penilaian Tengah Semester (PTS) antara lain :

- Mengukur hasil pembelajaran yang peserta didik selama setengah semester
- Mengukur apakah materi pelajaran yang dari para guru pada setiap mata pelajaran selama setengah semester melalui Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) sudah mampu dipahami oleh pelajar
- Mempertanggungjawabkan penyelenggaraan pendidikan
- Sebagai sarana pembangun motivasi belajar untuk pelajar

Sementara itu, fungsi dari  Penilaian Tengah Semester (PTS) antara lain :

- Sebagai pendorong peningkatan mutu belajar
- Bentuk evaluasi bagi para guru
- Alat pengendali mutu pendidikan secara umum

Soal UTS PTS Bahasa IPA Kelas 7 Semester Genap Kurikulum 2013 + Kunci Jawaban


Kami berharap semoga dengan contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS) atau yang dulu disebut Ujian Tengah Semester (UTS) mapel IPA  Kelas 7 Semester Genap yang kami bagikan ini, adik-adik kelas 7 Sekolah Menengah Pertama (SMP) ataupun Madrasah Tsanawiyah (MTs) dapat menggunakannya untuk belajar dan latihan mengerjakan PTS yang sebenarnya, sehingga dapat mengerjakan PTS dengan baik, dan memperoleh hasil yang maksimal.

Perlu menjadi perhatian, bahwa soal-soal dibawah ini hanyalah contoh soal saja. Bukan merupakan bocoran soal yang akan keluar nanti pada saat Penilaian Akhir Tahun (PTS) yang sebenarnya. Baiklah berikut Contoh Soal UTS / PTS Mapel IPA  Kelas 7 Semester 2 selengkapnya :

Preview Paket 1 Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Kurikulum 2013

PENILAIAN TENGAH SEMESTER (PTS)
SEMESTER GENAP
TAHUN PELAJARAN 20... / 20...

Mata Pelajaran : IPA
Kelas : 7(Tujuh)
Hari,tanggal : ………………………………….
Waktu : ………………………………….

A. PILIHLAH SALAH SATU JAWABAN YANG PALING TEPAT!

1. Urutan organisasi kehidupan pada organisme multiseluler dari yang paling sederhana adalah....
A. Organisme – sel – organ – jaringan –sistemorgan
B. Sel – jaringan – organ – sistem organ –organisme
C. Jaringan – sel – organ – sistem organ –organisme
D. Organisme –sistem organ – organ –jaringan –sel

2. Bagian terluar dari sel tumbuhan adalah....
A. Nukleus
B. Mitokondria
C. Membransel
D. Dindingsel

3. Perbedaan antara sel hewan dan sel tumbuhan dapat diketahui dari ada tidaknya....
A. Sentrosom danplastida
B. Sentriol dan plasmasel
C. Plastida dannukleus
D. Nukleus dansentriol

4. Fungsi bagian-bagian sel sebagaiberikut....
1. Mengatur seluruh kegiatan sel
2. Mengatur keluar masuknya zat
3. Tempat terjadinya kegiatan sel
4. Untuk pernapasan

5. Pelindung bagian sel di dalamnya. Fungsi membran sel ditunjukkan oleh nomor....
A. 1 dan2
B. 2 dan4
C. 3 dan5
D. 2 dan5

5. Gen yang merupakan faktor keturunan terdapat di dalam kromosom, sedangkan kromosom terdapatdidalam....
A. Vakuola
B. Intisel
C. Plastida
D. Sitoplasma

6. Struktur dasar sel, baik sel hewan maupun sel tumbuhan dari yang terdalam adalah....
A. Membran inti, sitoplasma daninti
B. Membran plasma, sitoplasma daninti
C. Sitoplasma, membran inti danorganel
D. Inti, sitoplasma dan membransel

Selengkapnya.... || Download Paket Soal 1 || Download Kunci Jawaban Paket 1 ||

Preview Paket 2 Soal UTS PTS IPA  Kelas 7 Semester Genap Kurikulum 2013




Preview Paket 3 Soal UTS PTS IPA  Kelas 7 Semester 2 Kurikulum 2013

LATIHAN SOAL PTS IPA 
KELAS 7 SMP/MTS K13

I. Berilah tanda silang( x ) pada huruf a, b, c dan d pada pilihan jawaban yang dianggap benar!

1. Minyak bumi yang merupakan bahan bakar utama adalah sumber daya alam yang tidak dapat…
a. Diperbaharui b. Diambil c. Dimiliki d. Diubah
2. Energi yang tersimpan dalam air terjun adalahenergi…
a. Kimia b. Atom c. Listrik d. Potensial
3. Persamaan reaksi foto sintesis yang benar adalah…
a. 6CO2 + 6O2 C6 H12 O6 + 6CO2 c. C6 H12 O6 + 6O2 6CO2 + 6H2O
b. 6CO2 + 6H2O C6 H12 O6 + 6O2 d. 6CO2 + 6H2O C6 H12 O6 + 6CO2

4. Organisme  dikatakan autotrof apabila…
a. Mendapat makanan dari organism lain
b. Dapat mengubah zat anorganic menjadi zat organic
c. Dapat mengubah zat organic menjadi zat anorganik
d. Dapat memanfaatkan sisa-sisa makhluk hidup yang sudah mati

5. Pencernaan makanan kimiawi pada manusia terjadi di dalam…
a. Mulut, lambung dan usush alus c. Mulut, lambung dan usus besar
b. Mulut, lambung, dan kerongkongan d. Mulut, Usus halus dan usus besar

6. Ketika sebuah pegas direntangkan kemudian dilepas kembali maka perubahan energi yang terjadi adalah…
a. Energ imekanik menjadi energi kinetic c. Energi kinetic menjadi energi potensial
b. Energi potensial menjadi energi kinetic d. Energi mekanik menjadi energi potensial

7. Penghematan energi sangat penting untuk kelangsungan  hidup. Salah satu cara penghematan energi adalah…
a. Televisi selalu menyala                 c. Saat tidur lampu dinyalakan
b. Menyetrika lampu setiap hari d. Mematikan lampu saat tidur


Post a Comment for "3 Paket Soal UTS PTS IPA Kelas 7 Semester 2 Kurikulum 2013"